PENYALURAN BANSOS SEMBAKO/BPNT DAN MINYAK GORENG TAHUN 2022

Nur Ihsan Dwiriyanti 12 April 2022 21:52:57 WIB

Duwet (sidasamekta), Selasa, 12 April 2022 Kalurahan Duwet mendapat jadwal Penyaluran Bansos sembako / BPNT dan Minyak Goreng. Pelaksanaan siatur tetap mematuhi Protokol kesehatan dibagi jadwal waktu untuk masing-masing dusun sehingga tidak terjadi kerumunan. Penyaluran Bansos disampaikan kepada 299 KPM untuk warga kalurahan Duwet. Pada kesempatan ini hadir juga monitoring dari Dinas Sosial dan bapak Panewu Kapanewon Wonosari.

Penyaluran Bansos diperiode ini telah ada aturan baru, yaitu KPM harus sudah melaksanakan Vaksinasi. Berdasarkan Instruksi Bupati Nomor 440/1902 Tentang Percepatan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di kabupaten Gunungkidul. Salah satu butir dari Instruksi Bupati itu adalah bahwa sasaran Vaksin adalah ASN, Non ASN dan Masyarakat, dan setiap orang yang telah ditetapkan sebagai sasaran penerima vaksin Covid-19 yang tidak mengikuti Vaksinasi Covid-19 akan dikenakan sanksi administratif, berupa Penundaan atau penghentian pemberian jaminan sosial atau bantuan sosial. Warga penerima Bansos dikalurahan Duwet masih banyak yang belum selesai menyelesaikan tahapan Vaksinasi baik dosis 2 dan dosis 3, dan ada yang belum vaksin dosis I karena kondisi sekrining kesehatannya. Sehingga pada hari ini pula Pemerintah Kalurahan Duwet bekerjasama dengan Puskesmas Wonosari I yang bertempat di balai kalurahan Duwet memberikan pelayanan vaksin baik dosis I, 2, dan 3. Sasaran Vaksinasi diutamakan bagi warga penerima Bansos dan selebihnya untuk warga masyarakat umum dikalurahan Duwet dan sekitarnya. Pada hari ini sasaran vaksinasi yang tervaksin sejumlah 270 Orang. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar